Maret 03, 2016

Cara membuat facebook dengan mudah

Home.Menu.Utama

Cara membuat facebook adalah yang tidak sulit.Situs layanan jejaring sosial yang kini digemari tua muda seluruh duni ini, memiliki beberapa manfaat atau dampak positif diantaranya:
Mencari teman lamaTetap terhubung dengan teman dan kerabatMenambah relasi kerjaMenyediakan lapangan pekerjaanMempromosikan barang dan/atau jasaMeningkatkan produktivitasMeningkatkan sahamMeningkatkan kepercayaan diriMenambah ilmu pengetahuan yang ingin diperlajari atau diperdalamdan lain-lain

Adapun kerugian atau dampak negatifnya:

Kurang bersosialisasiMerusak watak, seneng pamerMenghabiskan waktu untuk perkara yang nggak ada manfaatnya semisal update status melulu kerjaannya tentang ada dimana dan lagi ngapainRentang perselisihan, ribut, tengkarMenjadi penjahat, ngusilin orang, menipudan lain-lain
Jadi harap berhati-hati dan gunakanlah fasilitas yang ada untuk kebaikan bukan malah membuat kerusakan.

OK sekarang kita bahas cara membuat akun facebook atau cara daftar fb. Langkah awal adalah persiapkan email,
Jika sudah punya email, silahkan lewati langkah iniJika belum punya, silahkan buat email terlebih dahulu, anda bisa membuat email di google, baca cara membuat email gmail atau membuat email di yahoo.
Jika anda sudah mempunyai email maka ikuti panduan ini:

CARA MEMBUAT FACEBOOK DENGAN MUDAH

1. Kunjungi situs Facebook di www.facebook.com lalu anda akan menemui tampilan seperti di bawah ini,

Jika masih dalam bahasa inggris atau selain indonesia silahkan klik link yang ada di pojok kiri bawah bertuliskan Bahasa Indonesia. Jika sudah sama dengan tampilan di atas silahkan isi formulir tersebut sesuai data diri anda dengan benar.

Contoh:
NAMA DEPAN: Tia     NAMA BELAKANG: Amanda PutriEMAIL ANDA: Masukkan alamat email yang sudah anda buat tadiMASUKKAN ULANG EMAIL: Masukkan kembali alamat email tadiKATA SANDI BARU: Masukkan pasword atau kata/kode rahasia yang sulit ditebak, jangan gunakan nomor hp atau tanggal lahir dan hal lain terkait anda yang mudah di tebak orang lain.Isi juga Tanggal lahir dan Jenis kelamin. Lalu catat atau ingat-ingat baik-baik data yang telah anda isi tadi terutama kata sandi dan alamat email karena akan digunakan untuk login atau masuk ke facebook. Jika sudah di isi semua kolom yang tersedia, sekarang klik "Mendaftar"

Terkadang muncul kotak permintaan untuk memasukkan kode keamanan, jadi silahkan isi pada kotak yang tersedia sesuai dengan kode pemeriksaan keamanan yang anda lihat tersebut. Jika sudah lalu klik Kirim

2. Setelah itu akan muncul halaman baru yang menampilkan tiga langkah pembuatan akun facebook.

Langkah satu: Temukan teman Anda
Pada langkah ini Anda bisa mencari teman-teman yang sudah mendaftar di facebook, namun supaya lebih mudah sebaiknya anda lewati saja tahapan ini karena anda bisa menambahkan banyak teman nanti. Jadi silahkan langsung saja klik link Lewati langkah ini yang terdapat di pojok kanan paling bawah, lalu akan muncul kotak pop-up silahkan pilih LEWATI.

Langkah dua: Informasi Profil
Pada langkah ini anda bisa mengisi nama sekolah, tempat kuliah, nama perusahaan tempat anda bekerja, kota tempat tinggal sekarang dan juga kota asal anda. Dan pada sisi kanan masing-masing terdapat gambar bola dunia untuk menentukan apakah data profil itu bisa dilihat oleh publik (siapa pun) atau hanya dapat di lihat oleh teman-teman anda saja.

Anda juga boleh membiarkan kotak-kotak pengisian informasi profil ini kosong. Klik "Simpan & Lanjutkan"

Langkah tiga: Foto Profil
Pada langkah ini anda bisa menentukan foto yang akan digunakan sebagai foto profil facebook anda nantinya dan boleh menggunakan gambar apa saja. Silahkan klik "Unggah Foto" untuk meng-upload foto dari komputer anda atau bisa juga anda lewati langkah ini kemudian klik "Simpan & Lanjutkan"

3. Setelah itu anda akan menemui tampilan seperti gambar berikut dan klik "Buka Email Anda" yang terdapat pada bagian PALING ATAS

4. Sekarang anda cek KOTAK MASUK email yang anda daftarkan tadi, khusus pengguna gmail, maka silahkan cek di Tab SOSIAL, anda akan mendapat pesan dari facebook: Tinggal satu langkah lagi untuk mulai menggunakan facebook  lalu buka pesan tersebut.

Nah isi pesannya: Hai, .... Selamat datang di Facebook! Untuk mengonfirmasi alamat email Anda, klik tombol Selesaikan Pendaftaran.
Anda mungkin akan diminta memasukkan kode konfirmasi ini: xxxxxx

Lalu klik "Lengkapi Pendaftaran" dan secara otomatis anda akan dibawah kehalaman facebook.

Nah sekarang akun facebook anda sudah jadi, Bagaimana membuat facebook?mudah bukan?!. Sekarang anda bisa mencari teman, keluarga atau rekan bisnis dengan memasukkan namanya atau nama tempat pada kotak putih pada bagian paling atas "Cari orang, tempat dan hal lainnya".

2 komentar:

Jangan lupa komentar