Maret 30, 2016

Cara menghubungkan twitter dengan facebook

Pada postingan2 sebelumnya saya membahas mengenai cara membuat twitter dengan mudah  dan pada artikel kali ini mungkin saya akan membahas mengenai Cara Menghubungkan Twitter ke Facebook, seperti yang saya sebutkan diatas bahwa menghubungkan Twitter ke Facebook yaitu ketika melakukan update status baik itu di Twitter atau di Facebook bisa saling terhubung satu sama lain, sebagai contoh ketika anda melakukan update status di Twitter maka secara otomatis hasil update status twitter tersebut akan tampil juga di Facebook yang anda kaitkan dengan Twitter sobat. Sebetulnya Cara Menghubungkan Twitter ke Facebook tidak telalu sulit hanya dengan beberapa langkah saja maka akan langsung berhubungan antara Facebook dan Twitter anda, untuk Cara menghubungkan Twitter dengan Facebook berikut tahapan-tahapan nya.
langkah pertama tentunya masuk ke akun Twitter sobat disini.
Selanjutnya anda pilih gerigi yang ada di pojok kanan atas seperti yang saya beri tanda merah pada gambar dibawah ini.
kemudian anda pilih Setting seperti pada ss berikut.
Setelah itu akan ada tampilan baru, lalu anda pilih Profil.
Kemudian anda scroll mouse anda kebawah maka akan ada logo Facebook dengan tulisan Connect to Facebook dan anda klik seperti pada gambar di bawah ini.
Selanjutnya anda login ke Facebook anda seperti yang saya beri tanda merah pada gambar dibawah ini.
Pada tahap berikutnya anda akan disuruh menghubungkan akun Twitter anda dengan akun Facebook anda selanjutnya anda pilih oke seperti yang saya beri tanda merah pada gambar dibawah ini.
Agar Update an status Twitter anda tampil di Facebook dan sebaliknya silahkan anda centang kedua kolom yang seperti pada gambar dibawah ini, lalu klik simpan.
Dengan menghubungkan Twitter ke Facebook atau menghubungkan Facebook ke Twitter anda akan mempermudah anda melakukan aktifitas di dua akun tersebut, karena akan otomatis saling terhubung.

Sekian artikel yang saya buat tentang cara menghubungkan twitter ke facebook  semoga bermanfaat.